Pandeglang (21/4) – PPI UNAS selama tiga hari melakukan perjalanan silaturahim Ramadhan atau Safari Ramadan dan silaturahim ke beberapa pondok pesantren di Provinsi Banten. Selain mengunjugi pesantren, kegiatan juga diisi dengan peninjauan Kebun Organic MIGO yang merupakan wadah belajar para petani untuk mengembangkan lahan pertanian agar produktif. “Potensi kerjasama kedepan dibuka dengan cara meninjau keadaan lapangan.” Ujar Dr Fachruddin Mangunjaya. Safari ini dilakukan oleh tim kecil program ekopesantren, didampingi KH Aan Iskandar, pimpinan pondok pesantren Daar el Maarif, Banten.
Kunjungan silaturahim ini dilakukan secara random, dan tidak direncanakan, dengan alas an tidak mau merepotkan pondok pesantren. Dari enam buah pesantren, tim PPI UNAS bertemu dengan tiga pimpinan pesantren yaitu Ponpes Al Mubarok, KH Mahmudi, Ponpes Darul Istiqomah, KH Sulaiman Ma’ruf, dan Ponpes Nur El Falah, KH Yuri Alam Fathallah
Dr Fachruddin selaku ketua rombongan kemudian diminta memberikan kuliah umum tentang Islam dan Perubahan Iklim Global di Pondok Pesantren Daar el Istiqomah Pimpinan KH Sulaiman Ma’ruf.
Link Kuliah: Youtube
“Sungguh pertemuan ini sangat membawa berkah dan kami senang dengan pengetahuan yang disampaikan. Kami berharap pesantren dapat berkontribusi untuk lingkungan hidup,” harap Kiyai Sulaiman.
Profil Pesantren:
- Nurul Fikri Islamic Boarding School
- Pondok Pesantren Fazrul Karim
- Ponpes Al Mubarok
- Ponpes Darul Istiqomah
- Ponpes Nur El Falah
- Pondok Pesantren Al Mizan
LIHAT JUGA :